Kenapa Tidak Bisa Download di Playstore ? Ini Cara Mengatasinya

Kenapa tidak bisa download aplikasi di playstore ? ― Smartphone Android yang sering kita gunakan akan lebih berwarna jika banyak aplikasi yang terpasang. Baik itu aplikasi untuk hiburan, produktifitas, sosial media, dan juga game. Apalagi jika produk dari smartphone yang kita miliki merupakan produk terbaik, baik itu Samsung Galaxy, Sony Xperia, LG, Asus Zenfone dan produk flagsip lainnya. 

Bagi kita yang menggunakan smartphone untuk beberapa kebutuhan pastinya memerlukan beberapa aplikasi tambahan yang harus di download di play store. Cara mendownload aplikasi dari play store sangatlah mudah, yang harus kita lakukan adalah membuka aplikasinya lalu cari aplikasi yang ingin di download setelah itu klik tombol install. Terkadang beberapa pengguna mengalami masalah pada saat menjalankan proses download dari playstore yaitu gagal download atau bahkan bisa tidak bisa download dari playstore. 

Nah, pada artikel kali ini, SINOTEKNO akan berbagi beberapa tips untuk mengatasi masalah Gagal Download atau Tidak Bisa Download di Playstore. Berikut ini adalah Tipsnya :

Kenapa Tidak Bisa Download di Playstore ? Ini Cara Mengatasinya

Kenapa Tidak Bisa Download di Playstore ? Ini Cara Mengatasinya

Penyebab Tidak Bisa Download Dari Play Store


Sebelum kita membahas cara mengatasinya, kita harus tau dulu apa saja penyebab dari gagalnya download aplikasi dari play store. Berikut ini adalah beberapa penyebabnya.

1. Koneksi internet yang lambat.
2. Penyimpanan yang tersedia tidak mencukupi, artinya memori tempat terinstallnya aplikasi tidak mencukupi.

Cara Mengatasi Tidak Bisa Download Dari Play Store


Diatas merupakan penyebab umum yang sering terjadi jika tidak bisa download dari play store. Untuk mengatasinya kamu bisa mengikuti beberapa langkah dibawah ini :


  1. Ubah APN (Acess Point Name) pada setingan jaringan. Dengan melakukan cara ini kita akan menggunakan APN alternatif untuk mempercepat koneksi internet.
  2. Buka aplikasi Play Store dan pilih tab My Apps. Disitu kamu bisa melihat aplikasi yang terpasang. Batalkan proses update jika ingin mendownload aplikasi dulu.
  3. Buka Setting > Application Manager > All > cari aplikasi Google Play Store dan pilih "Clear Cache" dan "Clear Data".
  4. Buka Setting > Application Manager > All > cari aplikasi Google Play Store dan pilih "Uninstall Updates", cara ini dilakukan untuk mengembalikan versi awal dari playstore.
  5. Aktifkan aplikasi Download manager. Caranya Buka Setting > Application Manager > All > cari aplikasi Download manager lalu pilih "Enable"
  6. Matikan smartphone dan lepas baterai, memori, dan kartu sim. Biarkan beberapa menit supaya tidak ada arus yang mengalir lalu hidupkan kembali.
  7. Jika semua cara diatas tidak bisa, kamu lakukan factory reset atau coba download aplikasi dengan menggunakan kartu SIM yang baru.

Cara diatas merupakan cara yang sering digunakan jika tidak bisa download di play store. Silahkan kamu coba cara tersebut dan semoga berhasil.

2 komentar

keren bro, ane coba di samsung bisa

mantapp broo